Feb 20, 2012

Perjalanan Waktu

Kemarin, Minggu, 19 Februari 2012, aku dan istri menemani anak kami si bontot, Memey, untuk mengikuti ujian kenaikan Taekwondo Master Club di Graha Bintaro.

Menyaksikannya beraksi menyelesaikan bagian demi bagian pada ujian kenaikan tingkat tersebut, terus terang aku tak bisa menghindar dari perasaan haru dan bangga. Tiba-tiba saja putri kecilku yang rasanya baru saja kemarin melewati ulang tahunnya yang ke empat, hari ini telah berdiri dengan gagahnya di lapangan, berseragam lengkap dengan atribut bela diri tersebut. Putri kecilku yang saat ini duduk di sekolah dasar kelas 4.

Perjalanan waktu begitu cepat berlalu. Terkadang aku lupa, bahwa Memey sekarang bukan lagi putri kecilku yang dulu sering kugendong setiap kali aku tiba di pintu rumah dan mendapatinya menyongsongku. Dia yang sekarang adalah seorang anak menjelang gadis remaja, yang kini kadang sering kali begitu asyik dengan dunianya.

Kadang aku suka merasa kehilangan. Kehilangan waktu-waktu yang dulu kupikir masih begitu lama akan kulalui. Rasanya aku masih kurang bermain dengan si Memey balita.

Ah, begitu cepatnya semua berlalu.




Aku 'kan mencintaimu

Sms pagi ini:
"Met makan sayang, semoga makanan yg kamu makan itu menjadi berkah. Kamu harus makan karena kamu perlu tenaga. Aku akan mencintai kamu di saat kamu langsing ataupun gemuk, disaat kamu sehat apalagi sakit, dan di saat kamu cantik ataupun lusuh".
:)))

Jika ada doa

Jika ada doa yg bisa kupanjatkan
untuk membuatku melupakanmu,
maka akan kurapalkan saat ini juga.
Agar dengannya kau sirna dan
aku bisa melupakanmu dengan lega.
Tanpa rindu yang luka menganga.
Karena betapapun hati mengingini,
selalu akan muncul kesadaran tentang kita...
Bahwa aku milik mereka,
dan kau milik usiamu kini...

Catatan Pagi Ini...

Sebuah kecupan singkat,
mampu menghentikan detik
dan waktu yang berjalan

Sebuah ciuman panjang,
seakan melepaskan kita
dari keberadaan dimensi ruang


(20 Feb 2012)