Sep 16, 2005

About Naiknya Harga BBM In My Humble Opinion...

denger-denger (dan udah finale) bbm mo dinaikkan lagi harganya per oktober 2005. dddooooh, modar deh gw!

sebenarnya, jika pemerintah berniat menaikkan hargaBBM dengan dasar perbandingan harga pasar, menurut hemat saya agak kurang 'adil' dan kurang tepat. apalagi jika benchmark yang dipergunakan adalah harga2 dari beberapa negara yg notabene memiliki tingkat kesejahteraan penduduk yg tinggi, level living costyang tinggi atau PDB yang tinggi.

sangat tidak fair untuk membandingkan hargaBBM pada beberapa negara maju di dunia dengan penetapan harga ideal di Indonesia. karena perlu diingat, angka kemiskinan penduduk indonesia masih cukup tinggi. meski indonesia memiliki angka pendapatan per kapita yang cukup tinggi, tapi realitanya pendapatan penduduk miskin baik diperkotaan maupun di daerah sangat jauh dari kategori cukup apalagi mapan, jika dibandingkan dengan kondisi harga saat ini. kemampuan daya beli masyarakat indonesia saat ini boleh di bilang masihrendah (dari 220 juta penduduk, hanya 10-20% yang masukkategori makmur/kaya/tajir) .

jika pemerintah menetapkan harga BBM yang tinggi dengan dalih mengikuti harga pasar, maka siap-siap saja kita (masyarakat yang 80% tersebut) untuk menanggung dampak dari kenaikan harga BBM tersebut. akan terjadi multiplier efek yang sangat mengerikan, misalnya:

- Tarif Toll naik, pengaruh ke biaya transportasi sembako (naiklah harga sembako)
- Tarif listrik naik
- Tarif angkutan umum/transportasi (darat, laut dan udara) naik

pada akhirnya semua kenaikan harga2 ini akan bermuara pada peningkatan harga-harga kebutuhan barang pokok yang dibutuhkan manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari. jadi, apakah menjadikan harga BBM di pasar dunia dengan harga BBM disini cukup tepat? Cukup adilkah?


(Sept 2005)